JANGAN MELAKUKAN HYPNOTERAPI… ?>

JANGAN MELAKUKAN HYPNOTERAPI…

Semangat pagi… bagaimana kabarnya hari ini… semoga keberlimpahan selalu ada pada kita… setelah beberapa waktu saya absen tidak mengisi kolom ini… pada kesempatan ini saya ingin menyampaikan pengalaman saat mengisi acara di beberapa tempat.

Saya pilih judul tulisan ini JANGAN MELAKUKAN HYPNOTERAPI… ya betul… pengalaman saya saat mengisi seminar nasional atau workshop di berbagai daerah, seringkali saya didatangi peserta seminar atau siapapun untuk melakukan hipnoterapi pada keluarganya… dan, seringkali saya menolak… bukan karena tidak mampu… namun ada banyak pertimbangan matang yang perlu dilakukan saat kita menerima permintaan untuk terapi… diantaranya adalah memikirkan  bagaimana jika PENANGANAN KASUS YANG TIDAK TUNTAS karena keterbatasan waktu… atau karena (diduga) klien tidak mau melanjutkan terapi…

Yang dimaksud dengan penangan kasus tidak tuntas adalah terapi berlangsung lebih singkat dari yang telah direncanakan atau seharusnya. Misalnya terapis menargetkan empat sesi terapi namun baru satu sesi terapi tidak bisa diteruskan, bisa karena klien atau terapis yang memutuskan untuk tidak meneruskan terapi dengan alasan tertentu atau memang situasinya tidak memungkinkan.

Penanganan kasus tidak tuntas cenderung akan merugikan klien, Karena klien kadangkala merasa tidak mendapat manfaat dari sesi terapi yang telah di jalani dan menyimpulkan bahwa hipnoterapi tidak efektif sehingga ia tidak lagi mau menjalani sesi terapi lanjutan baik dengan terapisnya atau dengan terapis lain. Selain itu, bila ternyata dalam proses terapi telah berhasil terungkap pengalaman traumatik yang selama ini tertekan di bawah sadar dan pengalaman ini sedianya akan diproses di sesi lanjutan, namun klien atau terapis karena sesuatu hal tidak bisa atau tidak bersedia meneruskan terapi, maka kondisi klien bisa menjadi labil dan semakin memburuk.

Kadangkala klien berpikir… mumpunng pas ada hipnoterapis berkunjung ke kota tempatnya, maka dia minta di terapi… karena kalau pergi ke tempat terapis tersebut jauh dan perlu waktu…
Walaupun merasa kasihan atau tergerak untuk menolong sesama namun dalam hal ini sebaiknya jangan melakukan hypnoterapi kecuali kita dapat melakukan terapi hingga empat sesi, baik terapi dilakukan di tempat klien atau klien yang datang ke tempat terapis. Jika klien sulit memenuhi syarat ini sebaiknya jangan melakukan terapi karena bisa berakibat penanganan kasus tidak tuntas.

Selamat berkarya…

 

 

 

 

 

Sumber referensi: Bapak Adi W. Gunawan

 

1,146 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini