Pengaruh Terapi Akupresur Terhadap Vertigo ?>

Pengaruh Terapi Akupresur Terhadap Vertigo

Krisnanda Aditya Pradana

Abstrak

Akupresur merupakan pemberian pemijatan dan stimulasi pada titik-itiktertentu.Vertigo mengacu pada adanya sensasi dimana penderitanya merasa bergerak atau berputar, puyeng, atau merasa seolah-olah benda-benda di sekitar penderita bergerak atau berputar. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh terapi akupresur terhadap vertigo di klinik Sinergy Mind Health Surakarta.

Desain penelitian menggunakan metode quasi eksperimen dengan pre-post without control design berupa pemberian akupresur sebanyak 3 kali terapi dalam 1 bulan.Pengambilan sampel dengan cara consecutive sampling, sejumlah 16 responden.

Hasil penelitian menunjukan rerata Vertigo Symptom Scale – Short Form (VSS-SF) sebelum akupresur (pre test) 24,69 dan setelah akupresur (post test) 15. Hasil penelitian ini menunjukan ada pengaruh terapi akupresur terhadap vertigo di klinik Sinergy Mind Health Surakarta dengan nilai analisa uji Paired sample t-tes t< 0,05 (p value = 0,000).

Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa ada pengaruh terapi akupresur terhadap vertigo.

 

 

Kata kunci : Akupresur, Vertigo, VSS-SF

DaftarPustaka : 33 (2004-2013)

1,706 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini